Widget HTML #1

IP Address dan MAC Address

IP Address dan MAC Address

A. IP Address

Salah satu unsur terpenting yang memungkinkan perangkat dalam suatu jaringan bisa saling terhubung adalah IP Adddress (IP kependekan dari Internet Protocol). Penjelasan sederhananya, IP Address adalah deretan angka binner digunakan sebagai alamat suatu perangkat (device). Jika dalam kehidupan nyata IP bisa diibaratkan sebagai alamat rumah yang dibutuhkan saat mengirim surat atau barang.

Saat ini ada dua jenis IP Address, yakni IP Address versi 4 (IPv4) dan IP Address versi 6(IPv6).Jika teman-teman pernah lihat angka-angka ini: 

  • 8.8.8.8 
  • 192.168.1.1 
  • 127.0.0.1
Itu adalah Internet Protocol version 4. Panjang IPv4 yaitu 32-bit yang dibagi menjadi 4 oktet (setia poktet berukuran 8-bit) dan jumlah total IPv4 yang tersedia adalah 256 x 256 x 256 x 256 = 4.294.967.296. Agar mudah dimengerti manusia, penulisan IPv4 biasanya dikonversi kedalam bentuk bilangan desimal (0-9) seperti contoh di atas.

Yang kedua yaitu IPv6 (Internet Protocol version 6). IPv6 diciptakan karena penggunaan IPv4 sudah mendekati jumlah maksimum. Meskipun jumlah IP yang tersedia pada IPv4 mencapai 4 milyar, tetapi pada implementasinya tidak semua IP bisa dipakai. Nah IPv6 ini hadir untuk menggantikan IPv4. Saat ini, IPv6 belum menjadi kewajiban artinya baru digunakan oleh beberapa provider atau perusahaan saja. Contoh IPv6 adalah sebagai berikut: 
  • ff02::2 
  • 21da:d3:0:2f3b:2aa:ff:fe28:9c5a 
  • fe80::2aa:ff:fe9a:4ca2
Panjang IPv6 yaitu 128-bit yang dibagi menjadi 8 oktet (setiap oktet berukuran 16-bit). Penulisan IPv6 menggunakan bilangan heksadesimal (0-F). Sementara itu, total IP yang tersedia adalah 2 (128) atau 3,4 x 10(38),

B. Mac Address

MAC Address adalah sebuah alamat berukuran 48-bit yang dimiliki suatu networkinterface,baik itu LAN Adapter (NIC), SFP, Wireless Adapter, dsb. MAC Address bersifat unik maksudnya mac address suatu network interface berbeda dengan network interface lain. Meskipun pada dasarnya mac address sama seperti IP yaitu angka binner. Akan tetapi untuk mempermudah pengguna maka penulisannya menggunakan hexadesimal.

Contoh: 70:5E:FD:6B:1E:23

  • 24 bit pertama (70:5E:FD) menunjukan identitas vendor perangkat tersebut.
  • 24-bit terakhir (6B:1E:23) menunjukan nomor perangkat.

Lalu, komputer berkomunikasi menggunakan MAC ?

Pada dasarnya saat host to host, komputer berkomunikasi menggunakan mac address. Namun komputer tidak menetap di satu tempat saja, jika menggunakan mac address kita akan kesulitan dalam mobilitas. Maka digunakan IP address untuk menghubungkan komputer-komputer.

Bisa juga dianalogikan mac address itu seperti biometrik seseorang (misal: sidik jari, irismata,dsb). Sedangkan IP adalah nama atau panggilan seseorang. Untuk memudahkan komunikasi kita akan memanggil nama, dan nama itu merujuk ke seseorang dengan biometrik yang sifatnya unik (tidak sama dengan yang lain).

Muhammad Ulin Nuha
Muhammad Ulin Nuha PEEKCODE CHANNEL YOUTUBE Developer Android | Networking | Konten Creator peekcode YT | Galery | Pecinta Sholawat |

Posting Komentar untuk "IP Address dan MAC Address"